KELEMBAGAAN KEC. PARAKAN



Organisasi dan kelembagaan masyarakat yang ada di Kecamatan Parakan dapat menunjang tingkat sosial dan ekonomi masyarakat selain itu dengan adanya organisasi dan kelembagaan masyarakat akan meningkatkan intensitas kegiatan-kegiatan masyarakat yang berada di Kecamatan Parakan. Berikut merupakan kelembagaan-kelembagaan yang ada di Kecamatan Parakan baik berupa organisasi pemerintah maupun organisasi non-pemerintah atau swasta :
a.    Badan Permusyaratan Desa
Peran dari BPD di Kecamatan Parakan yaitu sebagai pembuat kebijakan, mitra kepala desa dalam menampung aspirasi masyarakat dan merencanakan program pembangunan desa serta mempunyai hak legislasi.
b.    Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD)
LPMD mempunyai fungsi sebagai pelaksana pembangunan di segala bidang yang ada di desa sesuai program desa dengan konsep pemberdayaan masyarakat kearah pembangunan baik fisik/lingkungan maupun sosial ekonomi. Berdasarkan fungsi yang ada, LPMD berada di seluruh desa atau kelurahan di Kecamatan Parakan.
c.     PKK
Merupakan gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah. Dikelola dari, oleh, dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesejahteraan dan keadilan gender serta kesadaran hukum dan lingkungan. Organisiasi ini berada di setiap desa ataupun kelurahan di Kecamatan Parakan. Anggota Tim Penggerak PKK adalah penduduk wanita.  
d.    Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI)
Merupakan perkumpulan petani tembakau yang ada di Jawa Tengah khususnya regional Kabupaten Temanggung yang terletak di Kecamatan Parakan. Berfungsi sebagai bantuan untuk petani tembakau dalam pengelolaan pertanian tembakau yang berasaskan kekeluargaan.
                Sumber: Hasil survei Kelompok 5A, 2014

Kantor APTI di Desa Glapansari

         Selain Koperasi lembaga dan organisasi masyarakat yang terdapat di Kecamatan Parakan  ini ada pula organisasi kemasyarakatan seperti PKK, LSM dan organisasi masyarakat lainnya yang bergerak dalam bidang non–formal, seperti organisasi Gabungan Kelompok Tani (GAPOKTAN) yang terdapat di Kecamatan Parakan. Kelompok tani ini bergerak dalam bidang perkebunan tembakau, perikanaan air tawar, padi juga jagung, organisasi ini juga bergerak dalam bidang pemberdayaan petani dalam mensosialisasikan pendidikan pertanian dan perawatan. Berdasarkan hal-hal tersebut, GAPOKTAN tersebar di seluruh desa dan kelurahan di Kecamatan Parakan. Adapun secari garis besar peran dari GAPOKTAN yaitu memberikan penyuluhan pertanian, melaksanakan pengumpulan bahan, pengolahan dan pengemasan serta penyebaran berbagai bahan informasi dan teknologi yang diperlukan petani

Powered by Blogger.